RESEP RANGIN



Bismillahirrohmanirrohiim....

Ini jajanan kesukaan masa kecil. Biasanya abang penjual memakai gerobak yang dipikul, setiap siang pulang sekolah si abang sudah menanti di luar pagar sekolah dan begitu bel berdering... anak-anak pun berlarian keluar menuju si abang sambil membuka tangannya.. slow motion (bayangkan film india.. xixixi)

Simple n praktis. No mixer, no oven dan no ribet. Kalau jajan yang ini, di rumah anak-anak pun bisa membuatnya sendiri. Yuuk... buka romantika masa kecil dengan menikmati kue rangin ditemani dengan teh hangat di sore hari...mmmm





Bahan :
200 gr kelapa parut yang tidak terlalu tua, peras sedikit agar tidak terlalu basah
200 gr tepung beras
1½ sdt garam
600 ml santan dari 1 butir kelapa
1 butir telur
2 sdm minyak goreng untuk olesan

Cara Membuat Rangin atau kue Pancong:
- Campur rata kelapa parut, tepung beras dan garam.
- Masukkan santan sedikit demi sedikit sambil diaduk rata.
- Masukkan telur. Aduk rata.
- Panaskan cetakan kue pancong yang tertutup. Cetakan cukup panas bila adonan mendesis jika diteteskan. Setelah panas, olesi cetakan dengan minyak.
- Masukkan adonan ke dalam cetakan hingga penuh, lalu tutup. Panggang dengan api kecil hingga matang, lepaskan dari cetakan selagi panas.
- Sajikan panas/hangat dengan taburan gula pasir diatasnya.




Semoga bermanfaat



Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Active Search Results