RESEP PUKIS EMPUK ala NCC




Bismillahirrohmanirrohiim....

Ini resep pukis andalan saya yang saya dapat dari natural cooking club, hasilnya empuk banget. Rahasianya ada pada pembuatan biang terlebih dahulu. 

Bahan pukis :

Buat biang terlebih dahulu
25 gr tepung trigu
50 ml air
1 sdt ragi
Campur jadi satu dalam wadah lalu diamkan kurleb 15 menit


3 butir telur
200 gr gula
250 gr tepung terigu
300 ml santan
¼ sdt garam
50 ml minyak sayur


Cara membuat pukis empuk:

Siapkan biang terlebih dahulu. Sisihkan
Siapkan santan, beri garam. Sisihkan
Panaskan cetakan pukis.
Kocok telur dan gula hingga kental.
Masukkan terigu dalam 3 tahap, bergantian dengan santan.
Masukkan minyak goreng. Aduk rata.
Terakhir, masukkan bahan biang. Aduk rata. Diamkan 1 jam.
Jika sudah terlihat banyak gelembung, maka pertanda fermentasi sudah sempurna dan siap untuk dimasak dalam cetakan.
Tuang adonan ke dalam cetakan hingga ¾ tinggi cetakan, jangan terlalu penuh karena adonan akan naik mengembang. Tutup.
Jika sudah setengah matang dapat diberi topping sesuai selera (meisis, keju, dll) tutup kembali dan tunggu hingga matang.



Semoga bermanfaat

 

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Active Search Results